Contoh Laporan Bimbingan Kelompok

Assalamualaikum Wr. Wb.

Salam sukses untuk kawan-kawan sekalian, bagaimana ini kabarnya? pastinya sangat luar biasa bukan. Kali ini kita berjumpa lagi untuk membahas tentang contoh laporan layanan bimbingan dan kelompok. Langsung saja yuk simak ulasannya berikut ini:


RENCANA PELAKSANAAN
LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik Permasalahan : Dampak pacaran
B. Bidang Bimbingan : Pribadi dan sosial
C. Jenis Layanan : Bimbingan kelompok
D. Fungsi Layanan : Pemahaman dan Pencegahan
E. Tujuan Layanan/Hasil yang ingin dicapai  :
  • Agar siswa memahami batasan dalam pacaran
  • Agar siswa terhindar dari pacaran yang tidak sesuai dengan norma, baik norma agama, masyarakat dan hukum
F. Sasaran Layanan : Siswa Kelas X
G. Hari/Tanggal :
H. Waktu : 90 Menit
I. Uraian Kegiatan :

   A. Persiapan
  1. Penentuan bahan/materi ajar sesuai dengan tujuan layanan
   B. Kegiatan Layanan
  1. Pendahuluan
         a. Guru memberi salam, doa, dan ucapan terimaksih
         b. Perkenlan dengan siswa
         c. Menjelaskan tujuan layanan
         d. Apersepsi
         e. Ice breaking

   C. Kegiatan Inti
  1. Pembimbing menyampaikan tentang topik permasalahn
  2. Siswa diminta memberikan pendapat tentang topik permasalah yang akan dibahas. 
  3. pembimbing bersama siswa membuat kesimpulan secara bersama-sama.
   D. Penutup
  1. Evaluasi  
  2. Salam Penutup 
J. Materi : Terlampir
K. Tempat penyelenggaraan : ruang kelas TO 1
L. Waktu Pelaksanaan : 2 X 45 Menit
M. Penyelenggara : Guru Pembimbing
N. Pihak yang diikutsertakan : guru pamong
O. Alat dan Perlengkapan : materi dan absensi siswa
P. Sumber : Internet
Q. Rencana Penilainan :
  1. Laiseg : siswa menguasai materi layanan 
  2. Laijapen : siswa memahami dampak pacaran yang tidak sehat dan dapat bertindak sesuai dengan norma-norma yang berlaku 
Catatan Khusus : -
 
Metro, ...............................
Mengetahui        
Guru pamong Mahasiswa PPL


Bagus Wibowo,M.Pd     Irvan Hermawanto
NIP: 201774384823001 NPM: 12130005

Contoh Laporan Terkait:

MATERI BIMBINGAN KELOMPOK

DAMPAK PACARAN

Jika kita melihat kondisi remaja saat ini sangatlah menyedihkan kebanyakan mereka kurang dalam segi Aqidah, Akhlak, dan Keterampilan.

Mengapa saya bilang demikian karena banyak dari mereka menghabiskan masa remaja mereka dengan hal-hal yang tidak berguna bahkan dilarang oleh syari’at Islam, salah satu contoh kongkritnya adalah berpacaran.

Dan kemungkaran dalam bentuk apakah yang mereka lakukan itu….?

Mari kita teliti lebih seksama tentang apa saja yang mayoritas dikerjakan oleh orang yang sedang berpacaran:

Pertama, yang sering kita temui adalah jalan berduaan ataupun dalam istilah anak muda sekarang biasa disebut “ngedate”.

Hal ini sangat bertentangan sekali dengan sabda Rasulullah saw, “Seorang pria dan wanita tidak boleh berduaan, kecuali disertai mahramnya”.Karena jika tidak demikian bisa menimbulkan fitnah di antara mereka berdua.

Dan hal ini diperkuat lagi dengan hadist Rasulullah saw. yang berbunyi,

ماخلا رجل بإمرأة إلا كان الشيطان ثلثهما 

Artinya: “Tidaklah seorang laki-laki berduaan dengan seorang wanita melainkan setanlah yang menjadi orang ketiga di antara mereka”.

Kedua, saling memandang baik yang laki memandangi yang perempuan ataupun sebaliknya.

Yang dilarang di sini dan memang sudah tidak ada keraguan lagi ialah melihat dengan menikmati (taladzdzudz) dan bersyahwat, karena ini merupakan pintu bahaya dan penyulut api. Sebab itu, ada ungkapan, “memandang merupakan pengantar perzinaan”.

Sebagaimana yang dikatakan oleh Syauqi ihwal memandang yang dilarang ini, yakni:

“Memandang (berpandangan) lalu tersenyum, lantas mengucapkan salam, lalu bercakap-cakap, kemudian berjanji, akhirnya bertemu”.

Karena itu juga, Nabi saw. pernah memalingkan muka anak pamannya yang bernama al Fadhl bin Abbas, dari melihat wanita khats’amiyah pada waktu haji, ketika beliau melihat al-Fadhl berlama-lama memandang wanita itu.

Dalam suatu riwayat disebut bahwa al Fadhl bertanya kepada Rasulullah saw.
“Mengapa engkau memalingkan muka anak pamanmu?”

Beliau saw. menjawab, “Saya melihat seorang pemuda dan seorang pemudi, maka saya tidak merasa aman akan gangguan setan terhadap mereka”.

Dan Allah SWT melarang semua perbuatan yang menghantarkan kepada prbuatan zina.

Allah berfirman, “Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk”.(Al-Isra’ : 32)

Apabila seorang wanita melihat laki-laki lantas timbul hasrat kewanitaannya, hendaklah ia menundukkan pandangannya. Janganlah ia terus memandangnya, demi menjauhi timbulnya fitnah, dan -bahaya itu akan bertambah bertambah besar lagi bila si laki-laki juga memandangnya dengan rasa cinta dan syahwat.

Pandangan seperti inilah yang dinamakan dengan “pengantar zina” dan yang disifati sebagai “panah iblis yang beracun”, dan ini pula yang dikatakan oleh panyair :

    كل الحىادث مبدأها مه النظر v #ومعظم النار مه مستصغر الشرر

Artinya: “Semua peristiwa (perzinaan) itu bermula dari memandang. Dan api yang besar itu berasal dari percikan api yang kecil”.

Dan jika kegiatan atau pekerjaan yang sedang Anda lakukan menuntut untuk melihat wanita tentunya selain perihal pacaran tadi, maka lakukanlah ketika darurat saja. Hendaknya anda bertakwa kepada Allah yang senantiasa mengawasimu.

Apakah anda ridha orang lain melihat istri anda (misalnya), seperti pandangan anda terhadap istri orang lain…?

Ketiga, berbicara dengan ujaan  hati selama belum ada ikatan yang menjadikannya halal. Dalam Al-Qur’an disebutkan :

“Hai istri-istri Nabi, kamu sekalian tidaklah seperti wanita lain, jika kamu bertakwa. Maka, janganlah kamu tunduk (berlemah-lembut) dalam berbicara sehingga berkeinginanlah orang-orang yang ada penyakit dalam hatinya, dan ucapkanlah perkataan yang baik”. (Al-Ahzab : 32)

Memang tidak dilarang berbicara dengan orang lain, seperti menjawab salam dan kepentingan lainnya, tapi yang dilarang hanyalah berbicara dengan sikap khudu’,yaitu berbicara lembut dan berlebihan atau tidak secukupnya. Sehingga, dapat mengundang syahwat setan kepada orang-orang yang tunduk pada godaan keduniaan.

Tapi ini bukan berarti wanita dibolehkan berbicara bebas tanpa batas dengan laki-laki mana pun yang ia jumpai. Juga bukan sebagai legitimasi buat laki-laki yang sering berbicara tiap hari dengan wanita yang ia sukai. Karena hati nurani dan perasaan suci tiap wanita dan laki-laki yang sehat pasti akan menolaknya.

Apalagi, syariat Islam yang telah jelas mengingkarinya. Dan tiga hal inilah yang menjadi pokok kemaksiatan orang berpacaran pada umumnya yang dapat mengantarkan mereka pada hal yang lebih buruk lagi, naudzubillah!

Dari uraian di atas, kita dapat mengambil kesimpulan bahwa sedikit pun tidak ada dampak positif yang ditimbulkan oleh orang yang berpacaran melainkan dampak negatif yang tidak kita terpikirkan sebelumnya. Akhirnya, untuk mendapat keselamatan, lebih baik kita menjauhi tempat-tempat dan hal-hal yang mendatangkan keburukan dan bahaya. Kita memohon kepada Allah atas keselamatan dalam urusan Agama dan Dunia. Amin…

Dampak Positif dan Negatif berpacaran di usia remaja Beranjak remaja pasti ingin merasakan yang namanya pacaran pasti selalu ada dampak positif dan negatif akibat berpacaran.

Dampak Positif yang di timbulkan akibat Pacaran : 
1. Hidup akan terasa lengkap karena sudah ada pacar
2. kita dapat curhat masalah apapun ke pacar dan sama-sama memikirkan jalan keluarnya
3. Tidak akan pernah menyendiri lagi karena ada kekasih yang setia di samping kita
4. Dapat merasakan perhatian, kasih sayang
5. Ada yang menasihati jika ada yang salah yang kita perbuat
6. Malam minggu ada teman jalan hehehe
7. Bertukar cerita tentang hidup pokoknya seru deh
8. Hidup akan lebih semangat karena kehadiran kekasih kita
9. Ada yang selalu memotivasi untuk terus bangkit di kala kita jatuh/susah

Dampak Negatif yang di timbulkan akibat Pacaran : 
1. Hanya membuang-buang waktu
2. Dekat dengan zina apabila tidak dapat mengendalikan hawa nafsu ya hati-hati kawan
3. Banyak Anak remaja khususnya Perempuan sudah tidak perawan hadduh hati hati kaum hawa jangan pernah sesekali merasakan yang namanya pacaran
4. Menambah-nambah dosa saja
5. Merusak masa depan kenapa saya berkata seperti itu, coba anda bayangkan karena pacar anda rela melakukan apa saja seperti menjemput, mengantarnya, menemani makan, dan hal-hal lainnya, hal itu hanya membuang-buang waktu anda

Dampak positif dan negatif pacaran tergantung Pacar anda, Jika pacar kalian Shaleha/Shaleh maka bersyukurlah, kalau pacar kamu Terong/Cabe maka hati-hatilah.

Sekian wassalamuallaikum wr.wb

EVALUASI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK

Layanan : Bimbingan Kelompok
Hari/Tgl : 2 september 2015
Kelas : X TO 2
Jumlah : 8 orang
Mahasiswa PPLT : Irvan Hermawanto
Nama Anggota :
1. Ade dharna dwi putra
2. Andika eka saputra
3. Anwar sholeh
4. Dedi apriyanto
5. Dhepi adi saputra
6. Hendrikus willy nugroho
7. Mikael adi nugroho
8. Muhammad fahmi idris
9. Panji lumintang
10. Riky reflizal

A. Pelaksanaan Bimbingan Kelompok

1. Respon Siswa

Ketika pelaksanaan bimbingan kelompok respon siswa cukup baik hal itu terlihat dari sikap siswa yang mau memberikan jawaban ketika saya bertanya dan Ketika pelaksanaan bimbingan kelompok siswa memiliki respon yang cukup aktif dalam mengkuti kegiatan yang sedang berlangsung. Pada awalnya siswa sedikit malu untuk mengungkapkan atau menyampaikan pendapat yang ingin mereka kemukakan karena takut jika jawaban mereka salah. Kemudian saya memberikan dorongan kepada siswa bahwasannya tidak ada jawaban salah ataupun benar. Setelah itu siswa mulai aktif merespon apa yang ditanyakan oleh konselor

2. Keaktifan siswa

Seperti yang telah dikemukakan diatas bahwasanya siswa aktif dalam mengikuti kegiatan bimbingan kelompok. Sebab ada timbal balik yang dilakukan oleh siswa, ketika siswa merasa tidak tau dengan apa yang telah diungkapkan oleh konselor siswapun bertanya tanpa ada rasa takut. Keaktifan siswa pun dapat dilihat juga dari gestur tubuh yang terlihat sangat antusias dalam pelaksanaan bimbingan kelompok.

3. Perubahan siswa

Setelah melakukan kegiatan bimbingan kelompok, siswa mengalami perubahan dalam hal berkomunikasi yakni dalam berpendapat, siswa mulai memberikan kontribusinya yang dalam tahap awal konselor mengira para siswa akan sulit dalam berkomunikasi, tetapi dalam pelaksanaannya siswa memberikan pendapat mengenai materi yang diberikan.

4. Tahap-tahap dan teknik yang digunakan

Teknik yang digunakan yaitu diskusi kelompok dan home room

B. SKENARIO BIMBINGAN KELOMPOK 

Baca Juga:
Skenario Konseling Kelompok

Kons : assalamualaikum wr. Wb.
Klien : wa’alaikumsalam wr. Wb.

Ko : terimakasih kepada adek adek sekalian untuk melakukann kegiatan bimbingan kelompok, seperti yang sudah bapak katakan minggu lalu. mmmm,diantara kalian s udah ada yang pernah melakukan bimbingan kelompok ?
Klien : blum pak, tahu pak ,

Ko : bimbingan kelompok yakni proses bantuan oleh konselor dengan  kelompok kecil dan memanfaatkan dinamika kelompok itu untuk membahas suatu permasalahan. Nah ini juga diambil dari need asessment dalam pentukan kelompok ini yakni kita akan membahas tentang dampak pacaran
Klien : oooo.. jadi gitu ya pak , wah dampak pacaran ya pak , seru nih.

Ko.: iyaa begitu lah. Oke bapak akan menjelaskan azas-azas yang ada dalam bimbingan kelompok, yakni kesukarelaan, jadi kalian sebaiknya sukarela dalam mengikuti kegiatan ini tanpa ada paksaan, baik dari bapak atau yang lain , kemudian kegiatan , bapak harapkan kalian semua mengikuti kegiatan ini sampai selesai
Klien,; iya pak, jadi ada azas kesukarelaan, kegiatan ya pak

Ko : iyaa bener,  Jadi seperti itu ? paham ?paham bener?
Klien : iya pak , sedikit belum paham pak , hehhe

Ko : Jadi langkah langkahnya nanti ada perkenalan , dengan memakai permainan , kemudian pembahasan materi dan kesimpulan, Oke kita perkenalanan dulu. Jadi gini nanti kalian sebutkan nama dan yg lain jawab hay dan namanya. Dimulai dari bapak, Nama bapak irvan hermawanto
Klien : Hay bapak irvan
Idris: nama saya Muhammad fahmi idris
Klien : Hay idris
panji: nama saya Panji lumintang
Klien:  hay panji
Dhepi : nama saya Dhepi adi saputra
Klien : hay dhepi
Riky : nama saya riky reflizal
Klien : hay riky
Hendri : Hendrikus willy nugroho
Klien : hay hendri
Dedi : Dedi apriyanto
Klien : Hay yanto
Ade : nama saya ade dharna dwi putra
Klien : hay ade
Mikael : nama saya mikael adi nugroho

Ko : nah semuanya sudah memperkenalkan diri kan
Klien : iya pak.

Ko:  oke , sekarang kita akan melakukan ice breaking , jadi gini , nanti ketika bapak bilang kanan kalian harus menoleh kekiri dan menyebut kanan.
Klien : oke pak

Ko : oke mulai , kanan
Klien : kanan , dengan menoleh ke kiri tapi ada juga yang menoleh ke kanan

Ko : nah belum konsentrasi kan
Klien : iya pak

Ko : oke , kita coba lagi,
Klien : iya pak

Ko : kiri
Klien : kiri menoleh kekanan ( masih juga ada yang menoleh ke kiri )

Ko: kanan
Klien : kanan menoleh ke kiri

Ko: kiri
Klien: kiri meoleh ke kanan ( ada juga yang masih menoleh ke kiri)

Ko : nah masih belum konsentrasi ya..
Klien : iya nih pak

Ko : okelah , sudah ya.. harus konseon ya
Klien : iya pak

Ko : kita mulai nih, siapa nih yang disini belum pernah pacaran ?
Klien : wah udah pernah pacaran semua ini pak ( semua tertawa)

Ko : kalian tahu gak?  Apa dampak negatif pacaran ?
Idris: boross pak
Panji : buang buang waktu pak

Ko : iya bener
Dhepi : deket dari dosa pak hehehe

Ko : oke mantap, nah ternyata banyak sekali dampak negatif dari pacaran, seperti Hanya membuang-buang waktu, Dekat dengan zina apabila tidak dapat mengendalikan hawa nafsu ya hati-hati kawan, Banyak Anak remaja khususnya Perempuan sudah tidak perawan haduh hati-hati kaum hawa jangan pernah sesekali merasakan yang namanya pacaran, Menambah-nambah dosa saja, Merusak masa depan kenapa saya berkata seperti itu, coba anda bayangkan karena pacar anda rela melakukan apa saja seperti menjemput, mengantarnya, menemani makan, dan hal-hal lainnya, hal itu hanya membuang-buang waktu anda.
Klien
Klien: iya pak bener pak, banyak banget dampak negatifnya

Ko: kira kira pacarann itu ada gak to manfaatnya ?
Idriis: pak , kalo pacaran itu kita jadi tambah rapi
Hendri : buat seneng pak
Ade: hidup terasa ada yang memperhatikan
Dhepi : ada yang memberikan kasih sayang pak

Ko : Hidup akan terasa lengkap karena sudah ada pacar, kita dapat curhat masalah apapun ke pacar dan sama-sama memikirkan jalan keluarnya, Tidak akan pernah menyendiri lagi karena ada kekasih yang setia di samping kita, Dapat merasakan perhatian, kasih sayang, Ada yang menasihati jika ada yang salah yang kita perbuat, Malam minggu ada teman jalan hehehe, Bertukar cerita tentang hidup pokoknya seru deh, Hidup akan lebih semangat karena kehadiran kekasih kita, Ada yang selalu memotivasi untuk terus bangkit di kala kita jatuh/susah
Klien : iya pak seperti itu ,dengan punya pacar kita bisa disiplin , semngat buat sekolah, ada yang ingetin makan, sholat dll.

Ko : wah bener itu, tetapi sesungguhnya pacaran itu dalam islam hukumnya haram, karna banyak banget mudaratnya, seperti pegangan tangan , tatapan mata, atau bahkan sampai zina, dan itu hukumnya haram
Klien : waaha serem ya pak

Ko : iya begitu lah
Makanya kita walaupun pacaran jangan sampai kelewat batas norma norma, boleh pacaran asalkan dapat menjaga baik baik norma norma yang ada
hendri : iya pak , kita juga gak ngapa ngapain kok,

Ko : bener nih gak ngapa ngapain?
Hendri : iya gak juga sih pak ,

Ko : mmmmm jangan diulangi lagi hal hal yang buruk., yang lalu biarlah berlalu, janagn diulangi lagi, karna itu gak baik ,
Hendri : iya pak , gak akan saya ulangi lagi

Ko: nah ya bagus jangan sampai diulang lagi, jangan sampai pacarn itu kelewat batas, sesungguhnya kalian sebagai pelajar itu belajar bukannya pacaran terus.
Klien : iya pak, nah pak saya mau tanya ?

Ko :  iya silahkan idiris.
Idris: kalo pacaran dengan yang satu sekolah trus saya jadi semangat berangkat sekolah , jadi tambah rajin .. dsb, itu gimana pak?

Ko : itu bagus dris, kita juga gak bisa mengelak kalo masa remaja itu masa pubertas, apa bila kita bisa mengatur segala ha menjadi positif kenapa tidak! Conhnya pacaran sehat, akan banyak kegiatan postifnya dalam keseharinnya.
Idris.. hehhhe iyaaa pak, bener

Ko : nah karena waktunya sudah mau habis, baiknya kita buat kesimpulan untuk kegiatan bimbingan kelompk ini.
panji : saya pak mau nyimpulin,  jadi pacaran itu banyak banget dampaknya , dampak positif dan sedikit manfaatnya, pacaran itu bikin boros pak, gak bisa irit.

Ko ; iya bener, ayo siapa lagi yang mau menyimpilkan ?
Riky; jadi pacaran gak baik pak, karna dekat dengan dosa, banyak dampak negatif dari pacaran, karna pacarannya tidak sesuai dengan kaidah kaidah ajaran agama.

Ko: iya bener semua ya, jadi dampak pacaran ini sangat banyak, baik positif maupun negatif, tetapi hal hal yang negatif ini tidak akan terjadi apa bila kalian semua bisa mengikuti kaidah kaidahatau norma norma yang berlaku di masyarakat.
Klien : iyaa paak,,,,

Ko ; nah kesimpulan sudah kita buat, sekarang bapak minta pesan/kesan kalian tentang bimbingan kelompok :
Idris: bagus pak, saya bisa memberikan pendapat
Panji : mmm saya senang pak, karna saya bisa memberikan pendapat dan mendapat pengalaman baru dari kegiatan ini
Dhepi : saya suka pak dengan kegiatan ini, dengan kegiatan ini saya bisa langsung kena atau langsung dapat pelajaran baru
Riky, bagus pak
HENDRI : saya suka pak dengan kegiatan ini, karena dapat pengalaman baru
Dedi : buat saya bimbingan kelompok ini sangat baik pak, karena kita bisa konsen dengan materi sebab tidak banyak orang
Ade : bagus pak
Mikael ; kegiatan ini sangat bagus pak untuk pengalaman baru dan dapat konsen belajarnya.

Ko : nah semuanya sudah memberikan pendapatnya masing masing tentang bimbingan kelompok, eeeeee untuk kegiatan selanjutnya apakah akan diadakan lagi bimbingan kelompok seperti ini ?
Klien : mau paak

ko : kapan kira kira
Klien : minggu depan pak bisa

Ko : oke minggu depan ya seperti hari ini dan jam ini
Klien : iyaa pak

Ko ; jadi cukup untuk hari ini, semoga apa yang kita lakukan ini mendapat berkah
Klieen : aminnnnnn

Ko : bapak akhiri wassalamualaikum wr. Wb.
Klien : waalaikumsalam wr. Wb.

Demikianlah pembahasan mengenai contoh laporan bimbingan kelompok. Apabila ada yang kurang jelas jangan sungkan untuk memberikan komentar kamu di bawah ini. Dan jangan lupa untuk melihat daftar isi untuk menemukan pembahasan menarik lainnya seputar dunia bimbingan dan konseling dan ilmu pengetahuan lainnya.

Artikel Terkait

Terimakasih Sudah Meluangkan Waktu Berkunjung Di Blog Ini 😁


EmoticonEmoticon